Kamis, 09 Februari 2017

Mematahkan Tuduhan dan Dakwaan bahwa "ALKITAB KRISTEN ada Kontradiksi", "Celaka-lah dia yang menyesatkan umat manusia"

" Saat Matahari Terbit Dari Ufuk Timur,
Memancarkan Cahaya Kehidupan dan Perubahan Bagi Alam Semesta "


" Memang setiap orang yang mau hidup beribadah di dalam Kristus Yesus akan menderita aniayasedangkan orang jahat dan penipu akan bertambah jahatmereka menyesatkan dan disesatkanTetapi hendaklah engkau tetap berpegang pada kebenaran yang telah engkau terima dan engkau yakini, dengan selalu mengingat orang yang telah mengajarkannya kepadamu."

Ingatlah juga bahwa dari kecil engkau sudah mengenal Kitab Suci yang dapat memberi hikmat kepadamu dan menuntun engkau kepada keselamatan oleh iman kepada Kristus Yesus"Janganlah takut, sebab Aku telah menebus engkau, Aku telah memanggil engkau dengan namamu, engkau ini kepunyaan-Ku."



 Oleh karena engkau berharga di mata-Ku dan mulia, dan Aku ini mengasihi engkau, maka Aku memberikan manusia sebagai gantimu, dan bangsa-bangsa sebagai ganti nyawamu.
Semua orang yang disebutkan dengan nama-Ku yang Kuciptakan untuk kemuliaan-Ku, yang Kubentuk dan yang juga Kujadikan ! 


 Mematahkan Tuduhan dan Dakwaan 
  Alkitab KRISTEN ada "Kontradiksi" 
 " Celaka-lah dia yang menyesatkan  umat manusia " 

Oleh :  
Putra Dari Ufuk Timur

Alkitab Kristen adalah Kitab Kebenaran, tidak memiliki kesalahan substansi dan tidak ada kontradiksi didalamnya, sebab Roh Kudus sebagai "Penanggungjawab Utama" dalam penyusunannya. Sesuai iman Kristen, Roh Kudus sangat bijaksana dan tidak pernah salah dalam membimbing para nabi Israel, rasul-rasul dan murid-murid Yesus Kristus dalam menulis Alkitab. Alkitab tersebut bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran (2 Timotius 3 : 16). Inilah prinsip utama yang dipegang oleh setiap KRISTEN di seluruh dunia.  

Alkitab Kristen menyatakan bahwa YESUS KRISTUS adalah TUHAN ALLAH
Sebagai kumpulan kitab yang berisikan kebenaran, seluruh ayat-ayat maupun pasal-pasal didalam Alkitab Kristen saling menguatkan, melengkapi, menyempurnakan dan saling menggenapi sehingga secara pasti tidak terdapat kekeliruan, kesalahan ataupun bertentangan  (kontradiksi). Alkitab Kristen memuat firman TUHAN ALLAH dan berbagai kisah maupun nubuat yang dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. 

Didalamnya secara "gamblang" memberikan informasi dan fakta sebagai contoh, pedoman dan pegangan bagi setiap Kristen untuk menilai segala sesuatu yang baik dan yang buruk. Itu sebabnya Alkitab Kristen sangat baik digunakan untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran, dengan demikian setiap orang akan diperlengkapi dengan berbagai-bagai perbuatan baik. Bahkan bukan itu saja, tetapi melalui Alkitab Kristen setiap orang dapat mengenal Allah Yang Maha Kuasa, yaitu TUHAN. TUHAN inilah yang telah menjadi "Anak Manusia" bernama Yesus Kristus sebagai penebus atau juruselamat yang memberikan keselamatan bagi manusia, dan oleh-Nya umat manusia memperoleh kehidupan kekal.

Alkitab Kristen Yang "Sah" di Indonesia diterbitkan oleh Lembaga Alkitab Indonesia (LAI)
Ketika segelintir orang mendengar dan juga membaca pernyataan bahwa YESUS KRISTUS adalah TUHAN ALLAH, mereka pun tersentak dalam "kebutaan"nya, sehingga mereka berusaha mencari berbagai "kontradiksi" dari Alkitab sebagai senjata untuk menggugat Yesus Kristus sebagai TUHAN ALLAH. Namun mereka tidak bisa menemukannya sebab "kontradiksi" Alkitab hanyalah "tuduhan" dan "dakwaan" yang tidak berdasar. Kabar bohong (hoax) tentang "kontradiksi" Alkitab sebagai bukti dari "kebutaan" beberapa anak manusia. Kebutaan tersebut akan diobati ketika mereka membuka hati untuk menerima Yesus Kristus sebagai TUHAN ALLAH, sebab hanya Yesus Kristus yang mampu menyembuhkannya. Dia bukan hanya seorang Nabi dan Guru yang baik dan benar, tetapi Dia juga adalah Penebus dan Juruselamat bagi setiap orang yang menyembah-Nya. 

Berbagai "kontradiksi" dalam Alkitab seperti yang dituduhkan oleh orang-orang "buta" sama sekali tidak benar, sebab kebodohan tersebut disebabkan karena mereka belum menjadi ahli waris dari "Harta Terpendam" tersebut. Firman TUHAN ALLAH yang tertulis dalam kitab Yesaya 40 : 21 dan  40 : 2-31  :

" Tidakkah kamu tahu? Tidakkah kamu dengar? Tidakkah diberitahukan kepadamu dari mulanya? Tidakkah kamu mengerti dari sejak dasar bumi diletakkan?" 

" Tidakkah kautahu, dan tidakkah kaudengar? TUHAN ialah Allah kekal yang menciptakan bumi dari ujung ke ujung; Ia tidak menjadi lelah dan tidak menjadi lesu, tidak terduga pengertian-Nya. Dia memberi kekuatan kepada yang lelah dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya. Orang-orang muda menjadi lelah dan lesu dan teruna-teruna jatuh tersandungtetapi orang-orang yang menanti-nantikan TUHAN mendapat kekuatan baru : mereka seumpama rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah ".

Pada waktu lalu ada beberapa orang Nasrani dan non Kristen mengirim email kepada Saya dan mereka mengatakan seperti dibawah ini : 

*** Hai Kristen, Alkitabmu banyak salahnya dan terdapat banyak kontradiksi didalamnya, berarti keyakinan anda tidak benar, sebab kitab sucinya saja "salah", bagaimana mungkin anda menyebutnya firman Allah dan pastinya, Yesus Kristus bukan Tuhan..? ***

Selanjutnya ada pula seseorang mengajukan 46 pertanyaan kepada Saya. Ia mungkin berasal dari non Kristen, Saya tidak tahu..., Nasrani..? ataukah seseorang yang memiliki "KTP" Kristen...?, Saya pun tidak tahu. Tetapi secara pasti, "roh" yang ada dalam orang ini berasal dari iblis dan para pengikutnya. Orang tersebut mengajukan 26 kontradiksi dalam Perjanjian Lama (PL) dan 20 kontradiksi Perjanjian Baru (PB) dalam Alkitab Kristen, sebagai berikut :

I. Kontradiksi Dalam Kitab-Kitab Perjanjian Lama (PL) :

1. Siapakah anak Daud yang kedua ?


a. Kileab (II Samuel 3: 2-3)

b. Daniel (I Tawarikh 3:1)

2. Di Yerusalem, Daud mengambil beberapa gundik atau tidak ?


a. Ya! Daud mengambil beberapa gundik dan istrei (11 Samuel 5: 13-16)

b. Tidak! Daud hanya mengambil beberapa isteri saja (I Tawarikh 14: 3-7)

3. Berapa anak-anak Daud dari gundik di Yerusalem ?


a. 11 orang (Samuel 5: 13-16)

b. 13 orang (I Tawarikh 14 3-7)

4. Di Kota mana Daud mengambil tembaga ?


a. Betah dan Berotai (II Samuel 8:8)

b. Tibhat dan dari Kun (I Tawarikh 18:8)

5. Siapa anak Tou yang diutus untuk mengucapkan selamat kepada Daud?


a. Yoram (II Samuel 8:10).

b. Hadoram (1 Tawarikh 18: 9-10)


6. Dari orang-orang bangsa mana saja Daud mengambil perak dan emas untuk Tuhan?

a. Aram (II Samuel 8:11-12)

b. Edom (I Tawarikh 18:14-16)

7. Siapakah panitera (sekretaris) Daud ?


a. Seraya (II Samuel 8:15-17)

b. Sausa (I Tawarikh 18:14-16)

8. Berapakah tentara berkuda tawanan Daud ?


a. 1.700 orang (II Samuel 8:4)

b. 7.000 orang (I Tawarikh 18:4)

9. Berapa ekor kuda kereta yang dibunuh Daud ?


a. 700 ekor (II Samuel 10:18)

b. 7.000 ekor (I Tawarikh 19:18)

10. Yang dibunuh Daud, pasukan berkuda atau pasukan jalan kaki?


a. 40.000 pasukan berkuda (II Samuel 10:8)

b. 40.000 pasukan berjalan kaki (I Tawarikh 19:18)

11. Siapakah panglima musuh yang tewas di tangan Daud?


a. Sobakh (II Samuel 10:18)b. Sofakh (I Tawarikh 19:18)


12. Daud memerangi Israel atas hasutan Tuhan atau atas bujukan iblis?


a. Tuhan murka lalu menghasut Daud (II Samuel 24:1)

b. Setan bangkit lalu membujuk Daud (I Tawarikh 21:1)

13. Siapakah kepala Triwira pengiring Yahudi?


a. Isyabaal, orang Hakhmoni (II Samuel 23: 8)

b. Yasobam bin Hakhmoni (I Tawarikh 11:11).

14. Kepala Triwira Daud membunuh berapa orang?


a. 800 orang (II Samuel 23:8)

b. 300 orang (I Tawarikh 11:11)

15. Berapakah jumlah angkatan perang Daud dari orang Israel?


a. 800 orang (II Samuel 24: 9)

b. 1.100.000 orang (I Tawarikh 21:5)

16. Berapakah angkatan perang Daud dari orang Yehuda?


a. 500.000 orang (11 Samuel 24:9)

b. 470.000 orang (I Tawarikh 21:5)

17. Berapakah banyakkah kandang kuda milik Salomo (Sulaiman)?


a. 40.000 kandang (I Raja-Raja 4:26)

b. 4.000 kandang (II Tawarikh 2:2)

18. Berapakah jumlah mandor pengawas kerajaan Salomo (Sulaiman)?


a. 3.300 mandor (1 Raja-Raja 5:16)

b. 3.600 mandor (II Tawarikh 2:2)

19. Berapa bat air di Bait Suci buatan Salomo (Sulaiman)?


a. 2.000 bat air (I Raja-Raja 7:26)

b. 3.000 bat air (II Tawarikh 4:5)

20. Berapakah jumlah seluruh keturunan Yakub?


a. 66 jiwa (Kejadian 46:26)

b. 70 jiwa (Keluaran 1:5)

21. Yang diharamkan, kelinci ataukah kelinci hutan?


a. Kelinci (Imamat 11:6)

b. Kelinci hutan (Ulangan 14:6)

22. Yang haramkan, babi ataukah babi hutan?


a. Babi hutan (Ulangan 14:8, dan Imamat 11:7)

b. Babi (Yesaya 66:17)

23. Berapa lama Yoyakhim menjadi raja di Yerusalem?


a. 3 bulan (II Raja-Raja 24:8)b. 3 bulan 10 hari (II Tawarikh 36:9)


24. Berapa banyakkah jumlah yang kembali ke Yerusalem dan Yehuda dari pembuangan Nebukadnezar?


a. 2.812 orang (Ezra 2:6)

b. 2.818 orang (Nehemia 7:11)

25. Berapa orangkah anak-anak Benyamin?


a. 10 orang (Kejadian 46:21)

b. 5 orang (Bilangan 26:38-39)
c. 3 orang (I Tawarikh 7:6)
d. 5 orang (1 Tawarikh 8:1-5)

Komentar atas silsilah anak Benyamin ini tidak satu pun yang sama baik nama maupun jumlahnya.


26. Berapa cucu Benyamin (anak-anak Bela)?


a. 5 orang (I Tawarikh 7:7)

b. 9 orang (I Tawarikh 8:3-5)
c. 2 orang (Bilangan 26:40)

Buka dan bacalah ayat yang dimaksud. Terlihat jelas bahwa semua nama dan jumlah cucu Benyamin tidak ada yang sama.

II. Kontradiksi Dalam Kitab-Kitab Perjanjian Baru (PB) :

Silsilah Yesus dalam Alkitab dapat dilihat di dua kitab Injil, yaitu : Matius 1:1-17 dan Lukas 3: 23-38. sementara Markus dan Yohanes diam seribu bahasa tak tahu menahu tentang silsilah Yesus.


1. Siapakah leluhur Yesus dari Adam sampai dengan Abraham?


a. Lukas menuliskan 21 nama.

b. Matius tidak menuliskan satu nama pun.

Apakah Tuhan tidak memberikan inspirasi Yesus kepada Matius? Apakah Tuhan pilih kasih terhadap Lukas? Padahal Lukas termasuk dalam daftar murid Yesus di Injil Matius 10:2-4.


2. Ada berapa nama dalam silsilah Abraham dari Daud sampai Yesus?


a. Lukas mencatat 15 nama.

b. Matius hanya mencatat 14 nama.

3. Dalam silsilah dari Abraham sampai dengan Daud, siapakah anak Hezron?


a. Arni (Lukas 3: 33)

b. Ram (Matius 1: 3)

4. Ada berapa namakah dalam silsilah Daud sampai dengan Yesus?


a. Lukas mencatat 43 nama.

b. Matius hanya mencatat 28 nama.

5. Siapakah kakek Yesus?


a. Yakub (Matius 1:6)

b. Eli (Lukas 3:31)

6. Siapakah anak Daud yang menurunkan Yesus ?


a. Salomo (Matius 1: 6)

b. Natan (Lukas 3:31)

7. Yesus memasuki Yerusalem naik apa ?


a. Seekor keledai (Markus ll:7; Lukas 19:35)

b. Seekor keledai betina dan seekor keledai (Matius 21:7)

8. Ketika Yesus bertemu Yalrus, apakah anak perempuan Yalrus sudah mati?


a. Ya! Sudah mati! (Matius 9:18)b. Belum mati! Masih sakit dan hampir! (Markus 5: 23)


9. Bolehkah membawa tongkat dan kasut dalam perjalanan?


a. Ya, boleh! (Markus 6: 7-9).

b. Tidak, tidak boleh! (Matius 10: 9- 1 0, Lukas 9: 1-3)

10. Kesaksian Yesus tentang dirinya, benar atau salah?


a. Tidak benar. (Yohanes 5: 31)

b. Benar. (Yohanes 8:14)

11. Berapa jumlah orang buta yang bertemu Yesus di Yerikho?


a. Dua orang. (Matius 20:29-30)

b. Satu orang. (Markus 10:46)

12. Di manakah Yesus menemui orang yang kerasukan setan?


a. Di Gedara (Matius 8:28)

b. Di Gerasa (Markus 5:1-2)

13. Berapakah jumlah orang kerasukan setan yang ditemui Yesus?


a. Dua orang. (Matius 8:28)

b. Satu orang. (Markus 5: 1-2)

14. Apa yang diucapkan Yudas di hadapan Yesus?


a. Salam, Rabi. (Matius 26: 49)

b. Rabi. (Markus 14: 45)
c. Yudas tidak mengucapkan apa-apa, alias diam. (Lukas 22:47)

15. Ketika Yesus berjalan di atas air, bagaimana respon para muridnya?


a. Mereka menyembah Yesus. (Matius 14:33)

b. Mereka tercengang dan bingung. (Markus 6:51-52)

16. Jam berapa Yesus disalib?


a. Jam sembilan. (Markus 15:25)

b. Jam 12 Yesus belum disalibkan. (Yohanes 19:14)

17. Yesus membawa damai dan keselematan atau pembuat onar?


a. Yesus menyelamatkan dunia. (Matius 5:9, Yohanes 3:17, Yohanes 10:34-36)

b. Yesus membawa onar, pedang, dan kekacauan dalam harmoni keluarga manusia. (Matius 10: 34-36)

18. Apa hukumnya bersunat?


a. Sunat itu wajib (Kejadian 17:10-14, 17:14, Kejadian 21:4). Yesus tidak membatalkan sunat, (Matius 5: 17-20, Lirkas 2:21). Yesus juga disunat (lukas 2: 21). Dan orang yang tidak disunat, tidak dapat diselamatkan (Kisah Para Rasul IS: 1-2).


b. Kata Paulus, sunat tidak wajib, tidak berguna dan tidak penting (Galatia 5:6, I Korintus 7:18-19).


19. Bolehkah daging babi dimakan?


a. Babi haram dimakan (Ulangan 14:8, Imamat 11:7, Yesaya 66:17).

b. Kata Paulus, semua daging binatang halal dimakan, tidak ada yang haram (I Korintus 6: 12, I Korintus 10:25, Kolose 2:16, I Timotius 4-5, Roma 14:17).

20. Selain Yesus, adakah yang pernah naik ke sorga?


a. Tidak ada! Hanya Yesus saja yang pernah naik ke sorga (Yohanes 3: 13).

b. Henokh dan Elia telah naik ke sorga (Kejadian 5: 24, II Raja-raja 2. 1 1). 

(Diposkan oleh Mirza Bawazier <noreply-comment@blogger.com> ke .... KEBENARAN ISLAM, dan dikirim kepada Putra Dari Ufuk Timur pada 6 Februari 2017 19.20).
-----------------------------
Setelah membaca seluruh isi email dengan seksama, maka muncul dalam pikiran saya tentang mereka yang telah mengirim surat elektronik itu : 
  • Apakah mereka adalah orang-orang yang memiliki akal budi ataukah tidak..?, sebab segala sesuatu telah tertulis dalam Alkitab Kristen secara jelas, tegas dan sistematis ;
  • Ataukah mereka telah "dibutakan", sehingga walaupun mereka membaca Alkitab Kristen berkali-kali, tetapi mereka tidak pernah memahaminya sehingga mereka semakin terpuruk dalam "kebutaan"nya. 
  • Atau bisa saja "kebutaan" itu telah membuat mereka semakin "bebal" dalam kebodohannya, walaupun banyak orang telah memberikan penjelasan terkait tuduhan tentang kontradiksi Alkitab. 
  • Banyak dari mereka rupanya telah tertipu oleh nabi dan guru-guru palsu yang telah menyesatkan, mereka tidak menyadarinya sehingga tetap mempertahankan "prinsip yang salah".
  • Justru orang-orang seperti ini yang perlu dikasihani sebab dalam "kebutaan"nya mereka tetap berjuang untuk mencari kesalahan dari firman TUHAN ALLAH. 
Dengan pertimbangan tersebut, maka Saya akan memberikan jawaban kepada "yang bersangkutan" tentang INJIL KEBENARAN, sebab Saya memiliki "Dasar Yang Sangat Kuat", yaitu  firman Yesus Kristus seperti yang tertulis dalam kitab Lukas 12 : 8 -12 :

" Aku berkata kepadamu : Setiap orang yang mengakui Aku di depan manusia, Anak Manusia juga akan mengakui dia di depan malaikat-malaikat Allah. Tetapi barangsiapa menyangkal Aku di depan manusia, ia akan disangkal di depan malaikat-malaikat Allah. Setiap orang yang mengatakan sesuatu melawan Anak Manusia, ia akan diampuni ; tetapi barangsiapa menghujat Roh Kudus, ia tidak akan diampuni. Apabila orang menghadapkan kamu kepada majelis-majelis atau kepada pemerintah-pemerintah dan penguasa-penguasa, janganlah kamu kuatir bagaimana dan apa yang harus kamu katakan untuk membela dirimu. Sebab pada saat itu juga Roh Kudus akan mengajar kamu apa yang harus kamu katakan. "

-----------------------
Jawaban - jawaban Saya terkait berbagai "tuduhan" dan "dakwaan" bahwa Alkitab Kristen berisi banyak kontradiksi, akan disajikan dalam 46 tulisan (entri) selanjutnya dalam blog ini.
Namun dari keseluruhan "tuduhan" dan "dakwaan" tersebut, Saya menilai bahwa ada satu pertanyaan penting dan "prioritas" untuk dijawab saat ini adalah pertanyaan ke-20 dari "Kontradiksi" Perjanjian Baru (PB), yaitu : 

" Selain Yesus, adakah yang pernah naik ke sorga ? "

a. Tidak ada! Hanya Yesus saja yang pernah naik ke sorga (Yohanes 3 :13).
b. Henokh dan Elia telah naik ke sorga (Kejadian 5 : 24, II Raja-raja 2 : 11). 

Jawaban Saya :
Kitab Yohanes 3 : 13 tertulis : "Tidak ada seorangpun yang telah naik ke sorga, selain dari pada Dia yang telah turun dari sorga, yaitu Anak Manusia".

Pernyataan ini benar sekali..!!!, sebab hanya Yesus Kristus yang disebut "Anak Manusia" telah naik ke sorga, dan hanya Dia yang telah turun dari sorga. 

Tidak ada satu makhluk pun yang bisa naik ke sorga dan turun dari sorga selain Yesus Kristus, karena itu Yesus Kristus layak disembah sebagai TUHAN ALLAH oleh seluruh makhluk ciptaan-Nya, baik di sorga, di bumi maupun dibawah bumi.

Demikian juga "fakta" dan "informasi" yang tertulis dalam kitab Kejadian 5 : 24 dan II Raja-raja 2 : 11 adalah benar, yaitu :

"Dan Henokh hidup bergaul dengan Allah, lalu ia tidak ada lagi, sebab ia telah diangkat oleh Allah". (Kejadian 5 : 24).

"Sedang mereka berjalan terus sambil berkata-kata, tiba-tiba datanglah kereta berapi dengan kuda berapi memisahkan keduanya, lalu naiklah Elia ke sorga dalam angin badai. Ketika Elisa melihat itu, maka berteriaklah ia : "Bapaku, bapaku! Kereta Israel dan orang-orangnya yang berkuda!" Kemudian tidak dilihatnya lagi, lalu direnggutkannya pakaiannya dan dikoyakkannya menjadi dua koyakan ". (2 Raja-raja 2 : 11-12).

Pernyataan, fakta dan informasi yang terdapat dalam Alkitab adalah BENAR, tidak ada satu pun ayat dalam Alkitab yang salah atau "kontradiksi"/bertentangan. Seluruh isi Alkitab Kristen akan saling menggenapi, melengkapi dan menyempurnakan sebab "Roh Kudus adalah Aktor Intelektual" dalam penyusunan Alkitab tersebut, dan Ia sangat sempurna dalam menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan-Nya, -- dengan demikian, iblis dan keturunannya tidak akan pernah mampu mendakwa "KRISTEN" dengan menggugat firman TUHAN ALLAH.

Sebelum Saya menjelaskan bahwa hanya Yesus Kristus sendiri yang telah naik ke "sorga" dan turun dari "sorga", Hanokh yang diangkat oleh Allah, maupun nabi Elia yang naik ke sorga, mari kita cermati isi Alkitab Kristen yang berisikan banyak "gambaran tentang sorga", (harus dibaca dengan cermat satu per satu) sebagai berikut :
  1. "Buatlah atap pada bahtera itu dan selesaikanlah bahtera itu sampai sehasta dari atas, dan pasanglah pintunya pada lambungnya; buatlah bahtera itu bertingkat bawah, tengah dan atas" (Kejadian 6 : 16).
  2. "Jenguklah dari tempat kediaman-Mu yang kudusdari dalam sorga, dan berkatilah umat-Mu Israel, dan tanah yang telah Kauberikan kepada kami, seperti yang telah Kau janjikan dengan sumpah kepada nenek moyang kami--suatu negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya" (Ulangan 26 : 15) ;
  3. Kata Mikha : "Sebab itu dengarkanlah firman TUHAN. Aku telah melihat TUHAN sedang duduk di atas takhta-Nya dan segenap tentara sorga berdiri di dekat-Nya, di sebelah kanan-Nya dan di sebelah kiri-Nya" (1 Raja-raja 22 : 19) ;
  4. "sampai TUHAN memandang dari atas dan melihat dari sorga" (Ratapan 3 : 20).
  5. "Pintu tingkat bawah ada pada lambung kanan rumah itu, dan orang naik dengan tangga-tangga pilin ke tingkat tengah dan dari tingkat tengah ke tingkat yang ketiga" (1 Raja-Raja 6 : 8) ;
  6. "Dan kamar-kamar tambahan semakin lebih besar dari tingkat pertama sampai tingkat ketiga selaras dengan bertambah besarnya ceruk-ceruk pada tiap tingkat sekeliling Bait Suci itu ; ada tangga menuju ke atas dan dengan demikian orang dapat naik dari tingkat bawah ke tingkat atas melalui tingkat tengah" (Yehezkiel 41 : 7) ;
  7. Bilik-bilik di tingkat atas adalah lebih kecil dari bilik-bilik di tingkat bawah dan tingkat menengah dari bangunan itu oleh karena serambi-serambi itu memakan lebih banyak tempat dari bilik-bilik itu (Yehezkiel 52 : 5) ;
  8. Karena kewargaan kita adalah di dalam sorgadan dari situ juga kita menantikan Tuhan Yesus Kristus sebagai Juruselamatyang akan mengubah tubuh kita yang hina ini, sehingga serupa dengan tubuh-Nya yang mulia, menurut kuasa-Nya yang dapat menaklukkan segala sesuatu kepada diri-Nya (Filipi 3 : 20) ;
  9. Memang perjanjian yang pertama juga mempunyai peraturan-peraturan untuk ibadah dan untuk tempat kudus buatan tangan manusia. Sebab ada dipersiapkan suatu kemah, yaitu bagian yang paling depan dan di situ terdapat kaki dian dan meja dengan roti sajian. Bagian ini disebut tempat yang kudus. Di belakang tirai yang kedua terdapat suatu kemah lagi yang disebut tempat yang maha kudus. Di situ terdapat mezbah pembakaran ukupan dari emas, dan tabut perjanjian, yang seluruhnya disalut dengan emas; di dalam tabut perjanjian itu tersimpan buli-buli emas berisi manna, tongkat Harun yang pernah bertunas dan loh-loh batu yang bertuliskan perjanjian, dan diatasnya kedua kerub kemuliaan yang menaungi tutup pendamaian. Tetapi hal ini tidak dapat kita bicarakan sekarang secara terperinci. Demikianlah caranya tempat yang kudus itu diatur. Maka imam-imam senantiasa masuk ke dalam kemah yang paling depan itu untuk melakukan ibadah mereka, tetapi ke dalam kemah yang kedua hanya Imam Besar saja yang masuk sekali setahun, dan harus dengan darah yang ia persembahkan karena dirinya sendiri dan karena pelanggaran-pelanggaran, yang dibuat oleh umatnya dengan tidak sadar. Dengan ini Roh Kudus menyatakan, bahwa jalan ke tempat yang kudus itu belum terbuka, selama kemah yang pertama itu masih adaItu adalah kiasan masa sekarang. Sesuai dengan itu dipersembahkan korban dan persembahan yang tidak dapat menyempurnakan mereka yang mempersembahkannya menurut hati nurani mereka, karena semuanya itu, di samping makanan, minuman dan pelbagai macam pembasuhan, hanyalah peraturan-peraturan untuk hidup insani, yang hanya berlaku sampai tibanya waktu pembaharuan (Ibrani 9 : 1-10) ;
  10. Tetapi Kristus telah datang sebagai Imam Besar untuk hal-hal yang baik yang akan datang : Ia telah melintasi kemah yang lebih besar dan yang lebih sempurna, yang bukan dibuat oleh tangan manusia, --artinya yang tidak termasuk ciptaan ini, -- dan Ia telah masuk satu kali untuk selama-lamanya ke dalam tempat yang kudus bukan dengan membawa darah domba jantan dan darah anak lembu, tetapi dengan membawa darah-Nya sendiri. Dan dengan itu Ia telah mendapat kelepasan yang kekal. Sebab, jika darah domba jantan dan darah lembu jantan dan percikan abu lembu muda menguduskan mereka yang najis, sehingga mereka disucikan secara lahiriah, betapa lebihnya darah Kristus, yang oleh Roh yang kekal telah mempersembahkan diri-Nya sendiri kepada Allah sebagai persembahan yang tak bercacat, akan menyucikan hati nurani kita dari perbuatan-perbuatan yang sia-sia, supaya kita dapat beribadah kepada Allah yang hidup. Karena itu Ia adalah Pengantara dari suatu perjanjian yang baru, supaya mereka yang telah terpanggil dapat menerima bagian kekal yang dijanjikan, sebab Ia telah mati untuk menebus pelanggaran-pelanggaran yang telah dilakukan selama perjanjian yang pertama. Sebab di mana ada wasiat, di situ harus diberitahukan tentang kematian pembuat wasiat itu. Karena suatu wasiat barulah sah, kalau pembuat wasiat itu telah mati, sebab ia tidak berlaku, selama pembuat wasiat itu masih hidup. Itulah sebabnya, maka perjanjian yang pertama tidak disahkan tanpa darah. Sebab sesudah Musa memberitahukan semua perintah hukum Taurat kepada seluruh umat, ia mengambil darah anak lembu dan darah domba jantan serta air, dan bulu merah dan hisop, lalu memerciki kitab itu sendiri dan seluruh umat, sambil berkata : "Inilah darah perjanjian yang ditetapkan Allah bagi kamu." Dan juga kemah dan semua alat untuk ibadah dipercikinya secara demikian dengan darah. Dan hampir segala sesuatu disucikan menurut hukum Taurat dengan darah, dan tanpa penumpahan darah tidak ada pengampunan. Jadi segala sesuatu yang melambangkan apa yang ada di sorga haruslah ditahirkan secara demikian, tetapi benda-benda sorgawi sendiri oleh persembahan-persembahan yang lebih baik dari pada itu. Sebab Kristus bukan masuk ke dalam tempat kudus buatan tangan manusia yang hanya merupakan gambaran saja dari yang sebenarnya, tetapi ke dalam sorga sendiri untuk menghadap hadirat Allah guna kepentingan kita. Dan Ia bukan masuk untuk berulang-ulang mempersembahkan diri-Nya sendiri, sebagaimana Imam Besar setiap tahun masuk ke dalam tempat kudus dengan darah yang bukan darahnya sendiri. Sebab jika demikian Ia harus berulang-ulang menderita sejak dunia ini dijadikan. Tetapi sekarang Ia hanya satu kali saja menyatakan diri-Nya, pada zaman akhir untuk menghapuskan dosa oleh korban-Nya. Dan sama seperti manusia ditetapkan untuk mati hanya satu kali saja, dan sesudah itu dihakimi, demikian pula Kristus hanya satu kali saja mengorbankan diri-Nya untuk menanggung dosa banyak orang. Sesudah itu Ia akan menyatakan diri-Nya sekali lagi tanpa menanggung dosa untuk menganugerahkan keselamatan kepada mereka, yang menantikan Dia. (Ibrani 9 : 11 - 28).
  11. Aku tahu tentang seorang Kristen, empat belas tahun yang lampau--entah di dalam tubuh, aku tidak tahu, entah di luar tubuh, aku tidak tahu, Allah yang mengetahuinya--orang itu tiba-tiba diangkat ke tingkat yang ketiga dari sorga. Aku juga tahu tentang orang itu, --entah di dalam tubuh entah di luar tubuh, aku tidak tahu, Allah yang mengetahuinya -- ia tiba-tiba diangkat ke Firdaus dan ia mendengar kata-kata yang tak terkatakan, yang tidak boleh diucapkan manusia. Atas orang itu aku hendak bermegah, tetapi atas diriku sendiri aku tidak akan bermegah, selain atas kelemahan-kelemahanku. Sebab sekiranya aku hendak bermegah juga, aku bukan orang bodoh lagi, karena aku mengatakan kebenaran. Tetapi aku menahan diriku, supaya jangan ada orang yang menghitungkan kepadaku lebih dari pada yang mereka lihat padaku atau yang mereka dengar dari padaku. Dan supaya aku jangan meninggikan diri karena penyataan-penyataan yang luar biasa itu, maka aku diberi suatu duri di dalam dagingku, yaitu seorang utusan Iblis untuk menggocoh aku, supaya aku jangan meninggikan diri. Tentang hal itu aku sudah tiga kali berseru kepada Tuhan, supaya utusan Iblis itu mundur dari padaku. Tetapi jawab Tuhan kepadaku : "Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna." Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku. Karena itu aku senang dan rela di dalam kelemahan, di dalam siksaan, di dalam kesukaran, di dalam penganiayaan dan kesesakan oleh karena Kristus. Sebab jika aku lemah, maka aku kuat (2 Korintus 12 : 2 - 10) ;
  12. Jawab-Nya kepada mereka : "Mengapa kamu mencari Aku? Tidakkah kamu tahu, bahwa Aku harus berada di dalam rumah Bapa-Ku ?" (Lukas 2 : 49) ;
  13. Kepada pedagang-pedagang merpati Ia berkata : "Ambil semuanya ini dari sini, jangan kamu membuat rumah Bapa-Ku menjadi tempat berjualan." (Yohanes 2 : 16) ;
  14. Di rumah Bapa-Ku banyak tempat tinggal. Jika tidak demikian, tentu Aku mengatakannya kepadamu. Sebab Aku pergi ke situ untuk menyediakan tempat bagimu. (Yohanes 14 : 2) ;
  15. Maka kata mereka kepada-Nya : "Di manakah Bapa-Mu?" Jawab Yesus : "Baik Aku, maupun Bapa-Ku tidak kamu kenal. Jikalau sekiranya kamu mengenal Aku, kamu mengenal juga Bapa-Ku." (Yohanes 8 : 19). 
  16. Setiap orang yang mengakui Aku di depan manusiaAku juga akan mengakuinya di depan Bapa-Ku yang di sorgaTetapi barangsiapa menyangkal Aku di depan manusia, Aku juga akan menyangkalnya di depan Bapa-Ku yang di sorga (Matius 10 : 32-33) ;
  17. Dialah yang akan mendirikan rumah bagi nama-Ku dan dialah yang akan menjadi anak-Ku dan Aku akan menjadi Bapanya; Aku akan mengokohkan takhta kerajaannya atas Israel sampai selama-lamanya (1 Tawarikh 22 : 10) ;
  18. Tidak seorang pun yang pernah melihat Allah; tetapi Anak Tunggal Allah, yang ada di pangkuan Bapa, Dialah yang menyatakan-Nya (Yohanes 1 : 18) ;
  19. Ia adalah cahaya kemuliaan Allah dan gambar wujud Allah dan menopang segala yang ada dengan firman-Nya yang penuh kekuasaan. Dan setelah Ia selesai mengadakan penyucian dosa, Ia duduk disebelah kanan Yang Mahabesar, di tempat yang tinggi, (Ibrani 1 : 3) ;
  20. Mulai sekarang Anak Manusia sudah duduk di sebelah kanan Allah Yang Mahakuasa." (Lukas 22 : 69) ;
  21. Sesudah Tuhan Yesus berbicara demikian kepada mereka, terangkatlah Ia ke sorga, lalu duduk disebelah kanan Allah. (Markus 16 : 19) ;
  22. Daud sendiri oleh pimpinan Roh Kudus berkata : Tuhan telah berfirman kepada Tuankududuklah disebelah kanan-Ku, sampai musuh-musuh-Mu Kutaruh di bawah kaki-Mu. (Markus 12 : 36) ;
  23. Dan kepada siapakah diantara malaikat itu pernah Ia berkata : "Duduklah di sebelah kanan-Ku, sampai Kubuat musuh-musuh-Mu menjadi tumpuan kaki-Mu?" (Ibrani 1 : 13) ;
  24. Jawab Yesus : "Akulah Dia, dan kamu akan melihat Anak Manusia duduk di sebelah kanan Yang Mahakuasa dan datang di tengah-tengah awan-awan di langit." (Markus 14 : 62) ;
  25. Jawab Yesus : "Jika seorang mengasihi Aku, ia akan menuruti firman-Ku dan Bapa-Ku akan mengasihi dia dan Kami akan datang kepadanya dan diam bersama-sama dengan dia (Yohanes 14 : 23) ;
    Setelah Saya membaca Alkitab Kristen, Saya bersyukur dan berterima kasih kepada TUHAN ALLAH yang telah menyatakan diri-Nya sebagai "Manusia Yesus Kristus", sebab Dia telah memberikan kasih karunia dan kesetiaan-Nya kepada setiap KRISTEN untuk bisa mengenal dan memahami seluruh kehendak-Nya. Yesus Kristus telah memberikan Roh Kudus kepada KRISTEN untuk mengetahui "rahasia" yang telah dicari oleh banyak orang selama berabad-abad.

    Dari 25 ayat Alkitab diatas, secara jelas terlihat bahwa "sorga" yang dimaksudkan oleh Tuhan Yesus Kristus, terdiri dari 3 (tiga) "tingkat", yaitu :
    1. Sorga "tingkat yang ketiga" atau "tingkat atas" ; 
    2. Sorga "tingkat tengah" atau "tingkat menengah" ;
    3. Sorga "tingkat bawah".
    SORGA TINGKAT KETIGA atau TINGKAT ATAS
    Sorga tingkat ketiga atau "tingkat atas" adalah tempat yang maha kudus dimana TUHAN ALLAH berada, disinilah Allah Yang Maha Kuasa bertakhta. Sorga tingkat ketiga adalah ruang maha suci bagi Allah Yang Maha Besar, Yesus Kristus dan Roh Kudus. Dan hanya satu "Anak Manusia" yang bisa duduk diatas "Tahta Kemuliaan" sebelah kanan Yang Maha Besar, yaitu : Manusia Yesus Kristus.

    Ilustrasi :  Takhta TUHAN ALLAH Yang Maha Kuasa
    Allah Yang Maha Tinggi, yakni : "Tubuh, Jiwa dan Roh Yang Maha Kudus", Dia-lah TUHAN Allah kita, TUHAN itu esa (Ulangan 6 : 4) dan Dia-lah Allah yang Esa (Yohanes 5 : 44). Hormat dan kemuliaan sampai selama-lamanya bagi Raja segala zaman, Allah yang kekalyang tak nampak,  yang esa ! Amin (1 Timotus 1 : 17). 

    Kitab Maleakhi 2 : 15 telah memberikan gambaran tentang Allah yang Esa, yakni : "Bukankah Allah yang Esa menjadikan mereka daging dan roh? Dan apakah yang dikehendaki kesatuan itu? Keturunan ilahi !. Ada tubuh sorgawi dan ada tubuh duniawi, tetapi kemuliaan tubuh sorgawi lain dari pada kemuliaan tubuh duniawi (1 Korintus 15 : 40).

    Apabila setiap orang telah membaca dengan seksama dan cermat seluruh isi Alkitab Kristen, mereka akan menemukan 7 (tujuh) "kata" dan "frase kata" yang menunjuk pada "Yang Maha Kuasa", yakni :
    1. Allah                       ---- (baca kitab Kejadian 1 : 1 dan Yohanes 1 : 1) ;
    2. TUHAN Allah       ---- (baca kitab Kejadian 2 : 4b dan Amos 9 : 8) ;
    3. ALLAH                  ---- (baca kitab Yosua 7 : 7 dan Mazmur 68 : 20)
    4. TUHAN ALLAH  ---- (baca kitab Yesaya 26 : 4) ;
    5. Tuhan Allah          ---- (baca kitab Daniel 9 : 3 dan Wahyu 22 : 5) ;
    6. Tuhan ALLAH     ---- (baca kitab Yesaya 7 : 7, Yeremia 2 : 19 dan Yehezkiel 7 : 5) ;
    7. Tuhan                    ---- (baca kitab Kejadian 18 : 27, Daniel 9 : 17 dan Wahyu 22 : 20).
    Dan "Yang Maha Kuasa" telah menyatakan diri-Nya dengan nama "TUHAN" (kitab Keluaran 6 : 2-3 dan Hosea 12 : 5) dan menjadi "Anak Manusia" yang bernama yaitu : YESUS KRISTUS yang disebut Tuhan (kitab Yohanes 13 : 13-14), sehingga semua manusia bisa mengenal dan mengasihi Dia. Pada saatnya akan tiba, semua makhluk akan bertekuk lutut dan mengakui bahwa Dia adalah TUHAN ALLAH (itulah sebutan bagi Dia yang hanya tertulis dalam kitab Yesaya 26 : 4).

    Ilustrasi : YESUS KRISTUS adalah Raja Sorga
    Yesus Kristus adalah cahaya kemuliaan Allah dan gambar wujud Allah dan menopang segala yang ada dengan firman-Nya yang penuh kekuasaan. Oleh sebab itu, tidak ada seorang pun yang pernah melihat Allah; tetapi Anak Tunggal Allah, yang ada di pangkuan Bapa, Dialah yang menyatakan-Nya. 

    Yesus Kristus pada saat berada di dunia sebagai "Anak Manusia", Ia selalu mengatakan kepada banyak orang bahwa Ia bukan berasal dari dunia ini, tetapi Ia berasal dari "atas" (Yohanes 8 : 23), sebab Ia berasal dari "Sorga Tingkat Ketiga atau Sorga Tingkat Atas". Dan tidak ada seorangpun yang telah naik ke sorga, selain dari pada Dia yang telah turun dari sorga, yaitu Anak Manusia (Yohanes 3 : 13). Dalam kitab Yohanes 6 : 62, Yesus Kristus pernah berfirman : "Dan bagaimanakah, jikalau kamu melihat Anak Manusia naik ke tempat dimana Ia sebelumnya berada ?". Sorga tingkat ketiga inilah yang disaksikan oleh rasul Paulus, ketika ia mendapatkan penyataan dari Allah : "Aku tahu tentang seorang Kristenempat belas tahun yang lampau--entah di dalam tubuh, aku tidak tahu, entah di luar tubuh, aku tidak tahu, Allah yang mengetahuinya--orang itu tiba-tiba diangkat ke tingkat yang ketiga dari sorga."--- seorang Kristen yang dimaksud adalah Manusia Yesus Kristus !, karena hanya Dia yang bisa berada di sorga tingkat ketiga.

    Takhta Allah Yang Maha Tinggi adalah "tempat yang tinggi", lebih tinggi dari semua tingkat yang ada dalam sorga, hal ini digambarkan pada ilustrasi bahtera Nuh yang tertulis dalam kitab Kejadian 6 : 16, yaitu : "Buatlah atap pada bahtera itu dan selesaikanlah bahtera itu sampai sehasta dari atas". 

    Sorga tingkat ketiga atau "Tempat Maha Kudus", saat ini TUHAN ALLAH saja yang berada disana, tetapi pada saatnya akan tiba seluruh orang-orang kudus yang disebut KRISTEN akan bersama-sama dengan Dia sesuai dengan janji-Nya, yaitu : "Jika seorang mengasihi Aku, ia akan menuruti firman-Ku dan Bapa-Ku akan mengasihi dia dan Kami akan datang kepadanya dan diam bersama-sama dengan dia (Yohanes 14 : 23). Inilah Langit dan Bumi Baru seperti yang dinubuatkan dalam kitab nabi Yesaya dan rasul-rasul Yesus Kristus :
    • "Sebab sesungguhnya, Aku menciptakan langit yang baru dan bumi yang baru; hal-hal yang dahulu tidak akan di-ingat lagi, dan tidak akan timbul lagi dalam hati (Yesaya 65 : 17) ;
    • Sebab sama seperti langit yang baru dan bumi yang baru yang akan Kujadikan itu, tinggal tetap dihadapan-Ku, demikianlah firman TUHAN, demikianlah keturunanmu dan namamu akan tinggal tetap (Yesaya 66 : 22) ;
    • Tetapi sesuai dengan janji-Nya, kita menantikan langit yang baru dan bumi yang baru, dimana terdapat kebenaran (1 Petrus 3 : 13) ; 
    • Lalu aku melihat langit yang baru dan bumi yang baru, sebab langit yang pertama dan bumi yang pertama telah berlalu, dan laut pun tidak ada lagi (Wahyu 21 : 1).
    Sebelum kedatangan YESUS KRISTUS untuk kedua kalinya ke dalam dunia, Sorga tingkat ketiga ini masih dijaga jalan masuknya oleh beberapa Kerub dengan pedang yang bernyala-nyala dan menyambar-nyambar (baca kitab Kejadian 3 : 24). Nanti setelah YESUS KRISTUS menghakimi semua manusia, baik mereka yang berada di Firdaus, di Dunia dan di dalam Alam maut, barulah orang-orang pilihan-Nya yang disebut KRISTEN akan masuk kedalam Sorga tingkat ketiga dimana TUHAN ALLAH berada.

    Gambaran tentang TUHAN ALLAH berada pada tingkat ketiga, terlihat secara jelas dalam kitab Bilangan 7 : 29 yang tertulis demikian : "Apabila Musa masuk ke dalam Kemah Pertemuan untuk berbicara dengan Dia, maka ia mendengar suara yang berfirman kepadanya dari atas tutup pendamaian, yang di atas tabut hukum Allah, dari antara kedua kerub itu; demikianlah Ia berfirman kepadanya."-- "Kerub-kerub itu mengembangkan kedua sayapnya ke atas, sayap-sayapnya menudungi tutup pendamaian itu dan mukanya menghadap kepada masing-masing ; kepada tutup pendamaian itulah menghadap muka kerub-kerub itu." (Keluaran 37 : 9).

    SORGA TINGKAT TENGAH atau TINGKAT MENENGAH
    Sorga tingkat tengah atau "tingkat menengah" adalah Firdaus. Firdaus adalah tempat yang disediakan bagi orang-orang kudus dan para malaikat--pelayan-pelayan Allah. Disinilah tempat "sementara" bagi para nabi Israel, rasul-rasul dan murid-murid Yesus Kristus yang telah mati dalam kebenaran. 

    Saat mereka mengalami kematian jasmani, mereka masuk kedalam alam maut, tetapi Maut tidak berkuasa atas mereka, karena Yesus Kristus telah menang atas Maut, dan segala kuasa dan kunci kerajaan Maut telah berada ditangan-Nya, sehingga orang-orang kudus ini pun berpindah dari alam maut ke Firdaus atau "sorga tingkat tengah".

    Ilustrasi : YESUS KRISTUS datang di awan-awan
    Jika Yesus Kristus sanggup bangkit dari alam maut, kembali hidup kedalam dunia orang hidup dalam tubuh manusia seperti sedia kala dan Dia juga terangkat ke sorga tingkat menengah dan terus ke sorga tingkat ketiga--dimana takhta-Nya berada, maka Henokh dan nabi Elia akan memberikan kesaksian tentang hal tersebut, karena tubuh mereka juga diangkat ke sorga menengah yang disebut "Firdaus".

    Semua orang-orang kudus dan para malaikat akan lebih dahulu menyambut Yesus Kristus di awan-awan ketika Dia turun dari takhta-Nya, ke sorga tingkat ketiga, ke sorga tingkat menengah dan akan datang kembali kedalam dunia untuk menyatakan diri-Nya sebagai TUHAN ALLAH sekaligus menjemput "jemaat-Nya" seperti yang tertulis dalam Alkitab Kristen.  

    SORGA TINGKAT BAWAH
    Sorga tingkat bawah adalah tubuh para pengikut Yesus Kristus yang disebut orang-orang Kristen di dalam dunia orang-orang hidup saat ini. Mereka-lah jemaat YESUS KRISTUS yang disebut dengan "bait Allah" atau "kerajaan Allah" yang telah datang kedalam dunia. Yesus Kristus mendirikan jemaat-Nya diatas dasar "batu karang yang teguh" yaitu dalam nama-Nya sendiri. Inilah sorga tingkat bawah yang berada di dunia saat ini. 

    Ilustrasi : Seorang KRISTEN menyambut "TUHAN ALLAH"-nya
    Kristen sedang menunggu kedatangan "Kristus Sang Pemenang" untuk menjemput mereka dan orang-orang kudus di Firdaus ke tempat yang telah dijanjikan-Nya, yaitu "Sorga Tingkat Ketiga" dengan Langit dan Bumi Baru dimana TUHAN ALLAH berada. Tempat itu akan disebut "Kerajaan Sorga". Oleh sebab itu, kewargaan Kristen adalah di dalam sorga (yakni : tingkat bawah di dunia dan tingkat menengah yang disebut Firdaus)dan dari situ juga kita menantikan Tuhan Yesus Kristus sebagai Juruselamatyang akan mengubah tubuh kita yang hina ini, sehingga serupa dengan tubuh-Nya yang mulia, menurut kuasa-Nya yang dapat menaklukkan segala sesuatu kepada diri-Nya (Filipi 3 : 20).


    YESUS KRISTUS adalah TUHAN ALLAH
    "Segala sesuatu adalah dari Dia, oleh Dia, kepada Dia dan bagi Dia segala kemuliaan". Amin.

    KESIMPULAN :

    " Selain Yesus, adakah yang pernah naik ke sorga ? "

    a. Tidak ada! Hanya Yesus saja yang pernah naik ke sorga (Yohanes 3 :13).
    b. Henokh dan Elia telah naik ke sorga (Kejadian 5 : 24 dan 2 Raja-raja 2 : 11). 

    Ketiga isi Alkitab tersebut adalah BENAR, tidak pernah ada kesalahan ataupun "kontradiksi" dalam Kitab Kebenaran, sebab Roh Kudus adalah Allah Yang Maha Kuasa. Dia tidak pernah salah dalam segala pekerjaan-Nya...!!!. 

    Jadi, tidak-lah benar semua "tuduhan" dan "dakwaan" dari iblis, "nabi palsu" dan para pengikutnya yang menggugat Alkitab KRISTEN -- Padahal mereka telah menipu banyak orang dengan kesaksian palsunya bahwa "sorga ada 7 (tujuh) tingkat"--- ini adalah roh penyesatan di akhir jaman, bagaimana mungkin iblis mau menjelaskan tentang "sorga" sedangkan ia telah diusir dari dalam "sorga" ?, memang iblis adalah pendusta, dan ia adalah bapa segala dusta, ... celakalah dia yang telah menyesatkan banyak orang..!!! 

    -------------------------------------------------------
    Kamu inilah saksi-saksi-Ku," demikianlah firman TUHAN, "dan hamba-Ku yang telah Kupilih, supaya kamu tahu dan percaya kepada-Ku dan mengerti, bahwa Aku tetap Dia. Sebelum Aku tidak ada Allah dibentuk, dan sesudah Aku tidak akan ada lagi. 
    Aku, Akulah TUHAN dan tidak ada juruselamat selain dari pada-Ku.
    Akulah yang memberitahukan, menyelamatkan dan mengabarkan, dan bukannya allah asing yang ada di antaramu. Kamulah saksi-saksi-Ku," demikianlah firman TUHAN, 
    "dan Akulah Allah. Juga seterusnya Aku tetap Dia, dan tidak ada yang dapat melepaskan dari tangan-Ku; Aku melakukannya, siapakah yang dapat mencegahnya? "
    -----------------------------------------------
    Catatan : 
    *** Kajian berikutnya akan diterbitkan pada tulisan-tulisan selanjutnya dalam blog ini ***

    Sumber Utama Kajian :
    Alkitab KRISTEN, Terjemahan Baru (TB) Terbitan Lembaga Alkitab Indonesia (LAI) Tahun 1974.

    Putra Dari Ufuk Timur.-